Masih menarik jadi pegawai negeri

Ilustrasi: CPNS dalam mesin pencari — © AR/Beritagar

Akhir tahun lalu (31 Desember 2012) berakhirlah moratorium 16 bulan penerimaan PNS. Moratorium adalah penangguhan kegiatan dengan jangka waktu. Begitu moratorium ditutup, rekrutmen dibuka lagi. Menurut Wamen PANRB Eko Prasojo dalam laman kementeriannya, jumlah PNS yang 4,5 juta orang itu harus melayani 244,8 juta penduduk — rasionya masih 1,83%, di bawah rerata PNS negara-negara Asia.

Mesin pencari, terutama Google, menunjukkan informasi tentang CPNS (calon pegawai negeri sipil) banyak dicari. Info ini berkaitan dengan kepentingan pencari kerja. Beritagar tak menyelisik berapa banyak situs permainan SEO (search engine optimization) bila dibandingkan situs penyedia data yang otoritatif tentang CPNS. Besarnya jumlah kata kunci menunjukkan bahwa CPNS banyak dicari dan penyedia kontennya (entah benar entah tipuan) pun mengimbangi. Maka terciptalah timbunan kata kunci.

» Ilustrasi

    x
    x