Andik Vermansyah: muda, lincah, berbahaya

Andik Vermansyah, saat meresmikan sarana olahraga futsal miliknya, Andik Futsal di area Plaza Depok, Jabar, Sabtu (29/12/2012). — © Indrianto Eko Suwarso/Ant

Kelincahan pemain tengah tim nasional sepak bola Indonesia, Andik Vermansyah, tak hanya mencuri perhatian penggemar sepak bola, tapi juga menarik perhatian kami untuk menunjuknya sebagai tokoh sepak bola pilihan redaksi Beritagar. Andik kerap dijuluki "Messi-nya Indonesia" (dari pemain Argentina, Lionel Messi).

Perawakannya relatif kecil, tak membuat Andik tenggelam di lapangan hijau. Di ajang piala AFF Suzuki 2012, ia tampil memukau meski gagal membawa Indonesia jadi juara. Usia 21 tahun membuatnya punya banyak peluang sebagai bintang sepak bola masa depan. Sempat beredar rumor, Andik ditaksir klub asal Swiss, namun diputuskan ia tetap bermain untuk Persebaya. "Bukan sombong, tapi sejujurnya saya masih cinta dan ingin main di Persebaya," ujar Andik.

    x
    x