Cara mengatasi puting lecet akibat menyusui

© IDAyahASI

Puting lecet merupakan salah satu masalah yang dihadapi ibu menyusui. Pada umumnya, hal ini disebabkan pelekatan mulut bayi ke payudara yang kurang sempurna. Selain memperbaiki teknik pelekatan, berikut beberapa cara mengurangi rasa sakit atau mengatasi lecet pada puting (kumpulan pengalaman komunitas ID_AyahASI):

  • Oleskan ASI pada bagian puting yang terluka, karena mengandung semacam pelumas yang melembutkan area areola dan puting.
  • Coba untuk menghangatkan puting setelah menyusui, menggunakan pengering rambut dengan setelan paling rendah.
  • Usahakan puting terbuka (terkena udara/angin) saat ada kesempatan. Hindari sinar matahari langsung.
  • Bisa juga menggunakan berbagi jenis salep yang direkomendasikan dokter.
  • Merendam puting dalam larutan NaCl (garam) di mangkuk, sekitar satu menit.
  • Mengompres bekas gigitan bayi dengan es batu yang dibungkus kain. Hindari membersihkan dengan sabun, karena mengandung soda yang mempermudah puting lecet.
    x
    x