Chadwick Boseman jadi James Brown
Andi Baso Djaya
Pengalaman memerankan atlet baseball Jackie Robinson dalam biopic “42” (rilis 12 April 2013), membuat aktor Chadwick Boseman (31) kembali beraksi di film bergenre serupa. Los Angeles Times, Rabu (28/8/2013), melaporkan bahwa Boseman dipilih Universal Pictures dan Imagine Entertainment untuk memerankan figur mendiang James Brown dalam biopic yang hingga kini belum diberi judul.
Disutradarai oleh Tate Taylor, film ini akan mengisahkan masa kecil Brown yang miskin di daerah Augusta, Georgia, hingga menjadi terkenal dan kaya lewat lagu-lagunya, seperti “I Got You (I Feel Good)”. Brown kemudian dijuluki “The Godfather of Soul”. Film ini akan memulai syuting di Mississippi, AS, pada musim gugur (sekitar 22/9).