Chris Messina, si penemu hashtag
rahadian p. paramita
Hashtag atau tanda pagar/tagar (#) yang kini populer di beberapa layanan media sosial, berawal dari kicauan pada tanggal 23 Agustus 2007. Tagar ini, sekarang populer di Twitter, GooglePlus, Instagram, dan kabarnya Facebook pun tertarik .
how do you feel about using # (pound) for groups. As in "> #barcamp [msg]?
— Chris Messina™ ( )
Namun ada pula yang sempat menyangsikan ide pria kelahiran tahun 1981 asal AS ini. Tetapi bisa saja Messina benar karena faktanya penggunaan tagar baru menjadi bagian penting dalam komunikasi tulisan sejak tahun 2010. Ginger Wilcox, salah satu pendiri Social Media Marketing Institute, bahkan pernah menyatakan di situs The New York Times bahwa tahun 2010 sebagai tahunnya "hashtag".