Fake Shower: kamuflase suara dari toilet
Banyak suara-suara yang tak membanggakan ketika beraktivitas di toilet. Solusinya, membuat suara lain yang lebih keras, tentu saja. Menyanyi mungkin membantu. Selain itu, menyalakan air pancuran agar suara jatuhnya air menyamarkan suara-suara, yang Anda tahu seperti apa.
Aplikasi ini bernama Fake Shower, bisa diinstal di iPod atau iPhone. Ia akan membantu Anda dalam penyamaran suara-suara di toilet ini. Tak perlu latihan menyanyi, atau memboroskan air yang terpaksa dibuang dari pancuran. Ia akan menggantikan suara pancuran itu.
Aplikasi ini bahkan memberi inspirasi, menunjukkan berapa banyak air yang berhasil dihemat. Penjelasannya lewat video ada di . Yang dibutuhkan hanya suaranya, kan?
Bima Putra Ahdiat
Kalau ada versi Android-nya pasti langsung saya instal. :D
Binawati
hehe, biasanya buka keran sih, tapi airnya ditampung di ember :D sayang blum ada androidnya :)