Kacamata internet baru booming pada 2016

Kacamata internet Google-Glass akan ditiru banyak vendor — © theverge.com, businessinsider.com/diolah

Menurut perkiraan IMS Research, firma riset yang kini dimiliki IHS Inc., penjualan tesmak atau kacamata internet akan mencapai hype (titik tertinggi) pada 2016. Sebanyak 6,6 juta unit tesmak mirip akan diserap oleh pasar, sementara pada 2012 jumlah yang dipasarkan hanya 50.000 unit.

Jumlah kacamata internet yang akan beredar di pasaran total akan mencapai 9,4 juta unit selama lima tahun mendatang. Pada tahun ini, distribusi kacamata cerdas diprediksi mencapai sekitar 124.000 unit, yang akan didominasi oleh Google Glass. seiring tersedianya Glass di pasaran.

Namun IMS Research menggarisbawahi, jenis peranti digital baru tersebut tidak akan mencapai booming pada 2016 apabila harga jualnya terlalu tinggi.

    Komentar

    Kelak bersaing dengan kacamata augmented reality. Makin banyak orang berkacamata :D

    x
    x