Manfaat kulit buah dan sayuran untuk kecantikan
Murni Noor
Buah dan sayuran bukan hanya baik dikonsumsi dagingnya, kulitnya pun memiliki beragam manfaat untuk kecantikan. Berikut ini lima manfaat yang disarikan dari Boldsky.
- Kulit lemon yang digiling halus atau dijadikan jus berguna untuk memutihkan dan mencerahkan kulit.
- Kulit wortel berguna untuk mengatasi atau menghindari kulit keriput. Caranya, kulit wortel dijus dan digunakan sebagai masker wajah sekali dalam seminggu.
- Parutan kulit pare mampu menghilangkan bekas luka bila digunakan secara rutin.
- Jerawat yang sulit dihilangkan dari wajah, bisa diatasi dengan menggunakan kulit kentang yang mengandung vitamin C.
- Ketimun punya khasiat menghilangkan lingkar hitam di bawah mata. Tapi kulitnya juga bermanfaat menghilangkan noda hitam di wajah.