Merpati dalam Hari Pos Dunia 9 Oktober

Hari Pos Dunia 9 Oktober 2013 — © AR/Beritagar

Kantor berita Reuters, sebelum memakai kawat untuk mengirim berita, mengerahkan 45 merpati pos pada 1851. Kawat? Ya, kabel telepon. Maka sampai saat istilah "wire service" masih berlaku. Panjang jejak penggunaan merpati. Silakan lihat ilustrasi untuk merayakan Hari Pos Sedunia hari ini (9/10/2013).

Merpati memang menjadi lambang penyampai pesan. Tak hanya logo PT Pos Indonesia, piktogram lama pada amplop pun banyak yang menggunakan merpati. Anda sekarang mungkin tak memanfaatkan kantor pos lagi, namun Anda sering menerima kiriman via jasa kurir, bukan? Misalnya tagihan kartu kredit — padahal tagihan dalam berkas digital juga ada. Selain tagihan adalah penerimaan belanjaan yang Anda pesan dari toko online.

» Terkait:

  • Prangko khusus Tahun Ular 2013
  • Kapan terakhir kali Anda melihat prangko?
  • Prangko Gangnam Style 2013
  • SMS yang menggusur kartu Lebaran
    x
    x