Peturasan Kohler Rp64,5 juta bertekno digital
Sebenarnya toilet bersih dan kering itu dambaan banyak orang. Antara lain supaya nyaman dan betah di dalam. Kalau ada duit ya beli saja kloset merangkap bidet seharga US$6653,30 (±Rp64,5 juta) ini.
Kohler, sang produsen dari Jerman, yang merilis ini pekan lalu, menyebutnya Numi si Jamban Cerdas. Ada lampunya, colokan listriknya, kisi-kisi penghangat kaki, penyetel ketinggian, spiker menyatu, radio FM (bisa ditambahi antena), penjala arus musik dari gawai, colokan kartu memori SD, dan pengatur jauh.
Tapi sebentar… bukannya duduk rendah berlama-lama bisa bikin pegal? Kenapa harus mahal? Ah, bawa saja ponsel, atau bacaan, setiap Anda ke jamban. Lebih murah. Maaf kalau bahasa dalam artikel ini kurang ngurban, belum metrpolis.
Binawati
bisa nyebokin gak? :D
Jono Gundul
wuik canggih nian ...:))
Wuryan Toro.
mending buat renovasi rumah ato tambahan DP