5 kiat untuk memudahkan pemakaian LG G2

Tombol Volume LG G2 unik, berada di bagian belakang bodi, di bawah kamera — © tech.uk.msn.com

Ponsel cerdas G2 menjadi salah satu produk unggulan LG, yang memiliki sejumlah fitur menawan. Kami ulas lima di antarannya untuk Anda.

  1. Smart Screen. Mirip Smart Stay di Samsung Galaxy S4, fitur ini akan mematikan layar dengan kedipan mata. Ditandai dengan munculnya ikon mata di jendela notifikasi.
  2. Tombol cepat. Ketika layar mati, tekan tombol Volume Down yang ada di bodi belakang selama tiga detik maka akan membuka kamera. Sebaliknya, menekan tombol Volume Up akan membuka aplikasi Quick Note.
  3. Mengganti SMS theme. Di aplikasi pesan, tekan menu Settings>Conversation Theme. Anda bisa mengganti gambar yang ada dengan wallpaper bikinan sendiri.
  4. Gambar full-frame. Ukuran foto yang tepat untuk dilihat di ponsel adalah W10M (wide 10-megapixel). Foto 13 MP memiliki rasio aspek 4:3. LG G2 memiliki rasio aspek16:9, sehingga ketika memotret dengan rasio 4:3 akan memiliki background hitam di sisi gambar.
  5. Memanfaatkan clipboard manager. Apapun yang di-copy di LG G2 akan tersimpan di clipboard. Untuk mengaksesnya, buka sebuah boks teks kosong. Tekan dan pilih clip tray, maka akan membuka clipboard.

>>Terkait:

    x
    x